Jumat, 26 Juli 2013

Memasang Peralatan Berkuda



Tacking

Tacking merupakan proses pemasangan peralatan menunggang pada kuda. Peralatan menunggang pada kuda biasanya terdiri dari sadle, saddle pad (jawa : lebrak), girth (jawa : amben), bridle set, serta bandages atau boot kuda.

Pertama pasang saddle pad pada punggung kuda, pastikan seluruh wither tertutup saddle pad. Hal ini bertujuan untuk menjaga wither agar tidak terluka karena gesekan dengan saddle (saddle drag).  Kemudian pasang saddle dengan benar. Tarik ujung saddle pad ke atas sehingga sadlle pad menempel pada bagian bawah saddle. Pastikan antara bagian bawah saddle dan tulang belakang kuda terdapat rongga udara sehingga seluruh tulang belakang kuda tidak tersentuh saddle. Posisi saddle seluruhnya bertumpu pada otot-otot disamping kiri-kanan tulang belakang kuda.

Cara Naik ke Punggung Kuda



Mounting 

Mounting adalah proses penunggang (rider) naik  ke atas punggung kuda. Terdapat  beberapa teknik mounting, namun disini penulis hanya memberikan teknik yang biasa digunakan pada Equestrian.

Proses mounting dilakukan dari sisi kiri kuda dan menghadap kearah belakang kuda. Pegang  rein dengan tangan kiri lalu pegang Pommel (ujung depan sadle). Masukkan kaki kiri pada besi stirrup. Pegang Cantle (ujung belakang sadle) dengan tangan kanan. Dengan kaki kiri menginjak stirrup, anda bisa melompat ke atas punggung kuda (saddle). Apabila kuda terlalu tinggi, anda bisa mengunakan bangku kayu yang memang dibuat khusus untuk mounting.

Kamis, 18 Juli 2013

Manfaat Berkuda



Berkuda merupakan kegiatan olah raga outdoor yang memiliki banyak manfaat kesehatan bagi penunggang. Berkuda melatih hampir semua otot-otot tubuh untuk bergerak. Hal ini sangat baik untuk menjaga sistem kardivaskuler. Olah raga berkuda secara intensif bisa dilakukan mulai anak-anak usia 6 tahun.

Manfaat
Fisik Berkuda

Berkuda meningkatkan pernapasan dan sirkulasi darah karena semua latihan otot dilakukan. Menunggang kuda membutuhkan kesimbangan dan koordinasi antara bagian-bagian tubuh. Hal ini akan melatih fungsi motorik penunggang.

Minggu, 14 Juli 2013

Mengenal Langkah Kuda


Pemahaman tentang langkah-langkah kuda sangat penting dalam olah raga berkuda, baik dalam pelatihan maupun dalam kompetisi. Pemahaman langkah-langkah kuda secara baik dan benar merupakan hal mendasar. Secara natural kuda memiliki 3 jenis langkah yaitu: walk, trot dan canter.


Di Indonesia “walk” secara tradisional disebut “setap”, sedangkan “trot” disebut “drap”. Canter secara sama juga dipahami secara tradisional, hanya penulisan mengikuti kaidah bahasa Indonesia, kenter.

Walk merupakan pergerakan 4 ketukan dan merupakan

Rabu, 12 Juni 2013

Lungeing

lungeing kuda

Lungeing merupakan pelatihan dasar kuda  sebelum kuda dapat ditunggangi. Lungeing melatih stamina, membentuk otot-otot kuda serta melatih kuda mengerti dasar-dasar perintah yang diberikan. 
 
Lungeing membutuhkan kesabaran   dan ketelatenan. Kuda yang masih  “hijau” atau belum pernah mendapatkan pelatihan sama sekali membutuhkan waktu

Rabu, 15 Mei 2013

Handling dan Handwalk



Penulis sengaja memasukkan Handling kedalam kategori Sekolah Kuda dan bukan di kategori Memelihara Kuda karena menurut hemat penulis, Handling merupakan hal yang paling mendasar dalam pendidikan kuda. Tanpa pendidikan handling yang memadahi, mustahil kuda dapat dimanfaatkan manusia.  Kemudian penulis menggabungkannya dengan Handwalk menjadi satu topic. Handwalk merupakan pendidikan lanjutan agar kuda mengerti konsep leadership, bahwa perawat adalah pemimpin. 

Sabtu, 04 Mei 2013

Panduan jadwal perawatan kuda



Kuda memerlukan kedisiplinan dalam perawatan setiap harinya. Perawatan yang disiplin akan memudahkan pelatihan bagi kuda. Berikut ini contoh rutinitas dalam perawatan kuda sehari-hari, dengan asumsi pakan konsentrat di berikan 2 kali dalam sehari.



05:30           Cek kondisi kuda. Beri makan pagi (konsentrat).         
07:00           Perawatan pagi, keluarkan kuda dari kandang lalu groom dan bersihkan kandang.
07:30           Pelatihan atau ditunggangi, Jika tidak umbar ke kandang umbaran/paddock.
10:30           Mandikan jika perlu, Jika tidak masukkan ke kandang.
12:00           Makan siang (rumput).
15:00           Perawatan sore, keluarkan kuda dari kandang, sikat. Cek persediaan air minum.
15:30           Pelatihan atau ditunggangi, jika tidak bawa jalan-jalan 15-20 menit.
17:00           Makan sore (konsentrat).
21:00           Makan malam (rumput), cek persediaan air.